Laporkan Penyalahgunaan

HP EliteBook 1040 G10 Membantu Guru Untuk Terus Belajar

 

HP EliteBook 1040 G10 Membantu Guru Untuk Terus Belajar

Foto diatas adalah salah satu dokumentasi kegiatan Komunitas belajar di sekolahku pada 26 Oktober 2023. Wadah bagi guru untuk terus belajar.  

“Eh... guru kok masih terus belajar?”

Yup! Karena pendidikan selalu berinovasi, perlu beradaptasi dengan waktu, dengan peserta didik, apalagi teknologi telah mengubah dunia pembelajaran. Meminjam perkataan Nadiem,“Guru yang baik adalah guru yang terus belajar, banyak bertanya, banyak mencoba, dan banyak berkarya.”

Pada sharing kali ini, aku akan membahas bagaimana HP EliteBook 1040 G10 Membantu Guru Untuk Terus Belajar, untuk terus berubah dan penuhi tantangan zaman. Simak yuk sampai catatan terakhir.

Alat Kerja Guru untuk Penuhi tantangan Zaman

Apa yang kita pikirkan menentukan apa yang kita lakukan.

Asep Mahfudz

Oleh karena itu, kita nih sebagai guru wajib untuk mengakses banyak ilmu agar dapat melakukan pembelajaran secara maksimal. Caranya ya terus belajar.

Di Kurikulum merdeka yang dua tahun belakangan diimplementasikan, guru dapat mengambil sumber belajar yang telah disediakan oleh Kemendikbudristek. Tentunya dengan cara belajar bersama di komunitas.

Di komunitas guru juga bisa belajar mengembangkan perangkat ajar secara mandiri bisa lebih terbantu dan juga memperkaya produk-produk yang dihasilkan. Nah, salah satu alat kerja guru untuk penuhi tantangan zaman adalah laptop.

Kita lihat semuanya!

Guru-guru pastinya menyandang laptop. Alat kerja yang tidak bisa dilepaskan dari kegiatan sehari-hari. Apalagi di kurikulum merdeka, anak-anak juga terbiasa memakai laptop untuk mempersiapkan diri dalam Asesmen Nasional Berbasis Komputer atau yang disingkat ANBK.

Tentunya dibutuhkan laptop dengan kapasitas mumpuni. Perfoma tinggi plus dengan fitur yang mendukung. Salah satunya Laptop Komersial HP, HP EliteBook 1040 G10

Mengenal Fitur Laptop Komersial HP

Mengenal Fitur Laptop Komersial HP

Laptop HP Elitebook 1040 G10 disebut-sebut sebagai laptop bisnis. Biasanya menjadi incaran pengguna bisnis yang membutuhkan perfoma tinggi dan fitur yang maksimal membantu bisnis.

Kita pun sebagai guru bisa dibantu menyelesaikan jobdesk berikut ini dengan Laptop Komersial HP:

  1. Mengakses materi di Platform Merdeka Mengajar
  2. Mendesain pembelajaran sesuai kebutuhan murid
  3. Menggunakan atau mengisi e raport setelah mengevaluasi para peserta didik
  4. Memfasilitasi ANBK
  5. Menyajikan pelajaran atau worksheet yang menarik dengan memanfaatkan edit video dan desain gambar di canva
  6. Sebagai sarana belajar online di antara komunitas belajar secara interaktif melalui zoom meeting dan webinar.
  7. Membuat konten pendidikan

Laptop telah menjadi bagian kehidupan sehari-hariku dan semua guru, agar  bisa profesional dalam bekerja. Kira-kira if make a wish, cendrung ingin HP EliteBook 1040 G10 sebagai perangkat kerjaku. Kamu juga ‘kan? Ku Spill keunggulan Laptop HP Elitebook 1040 G10:

Desain Elegan Nan Mewah

Desain Elegan Nan Mewah

HP EliteBook 1040 G10 memiliki warna silver nan menawan.  Menurutku desain yang elegan, dengan body yang ramping,  90% dibuat dari bahan magnesium daur ulang. Ukuran yang tidak besar yaitu 12.4 x 8.83 x 0.71 inci dan berat 1.18 kg. So, laptop ini bisa dibawa setiap hari karena ringan dan mudah dibawa kemana saja.

Layar berukuran 14 inci dengan resolusi 2,5K dan refresh rate 120Hz memberikan kualitas gambar yang luar biasa, dengan warna yang hidup. Sangat membantu ketika saya dan bapak ibu guru membuat tugas-tugas yang menggunakan desain grafis, edit video.

Performa Bagus

Perfoma HP EliteBook 1040 G10 sangat bagus, dengan didukung oleh prosesor Intel Core generasi ke-13 yang sangat bertenaga. Sehingga lebih kencang, perfomanya pun naik hingga 10% saat kamu mengerjakan kegiatan multitasking.

Dengan tambahan RAM DDR5 hingga mencapai 64GB. Laptop canggih ini memiliki penyimpanan PCIe Gen 4 NVMe SSD dengan kapasitas 2TB. Wow, kapasitas ini sangat besar untuk simpan data. So, tidak takut lelet atau ngelag, meskipun sedang melakukan tugas berat.

Daya Tahan Baterai

Laptop HP EliteBook 1040 G10 memiliki daya tahan baterai yang sangat baik, dapat dihidupkan menggunakan baterai 51,3Wh dengan pengisian daya 65W. Sehingga memungkinkan bapak ibu guru untuk dipakai dalam waktu yang lama tanpa sering di charger ulang.

Terdapat Fitur Keamanan

Keamanan HP EliteBook 1040 G10 sangat baik. Terdapat fitur keamanan HP Wolf Pro Security Edition. Termasuk pemindai sidik jari, kamera IR untuk otentikasi wajah Windows Hello, dan chip TPM (Trusted Platform Module) untuk melindungi data bapak ibu guru.

Fitur Multi kamera

Untuk event online seperti webinar, zoom meeting dan ANBK yang butuh live kamera. HP Elitebook 1040 G10 mempunyai kamera 5MP dengan fitur Multi kamera. Menariknya dapat digunakan secara bersamaan dengan Webcam USB eksternal.

Kesimpulan

Impian para guru tentunya punya alat kerja mumpuni seperti HP EliteBook 1040 G10. Laptop yang membantu kerja maksimal, sat set sat set. Memenuhi berbagai kebutuhan, mulai dari tugas sekolah sampai pengembangan diri dengan proses terus belajar.

Sebagai guru, kita harus menyadari bahwa pengajaran dulu berbeda dengan saat ini, guru harusnya mengikuti perkembangan zaman.

 

 

 

 

 


 

Linda Puspita
Blogger dan Mom Influencer yang selalu beruntung saat mulai menulis. Menerima kerja sama, silahkan singgah di brilianamumtazia@gmail.com

Related Posts

Posting Komentar